Senin, 07 Maret 2011

Motivasi? Maksudnya??


                Masih bertanya-tanya apa sih motivasi itu? Dan kaitannya dengan dunia pendidikan apa ya?? Hmmm... pada pertemuan kali ini, saya akan membahas tentang apa motivasi itu, dan seberapa pentingnya motivasi dalam pendidikan...
Motivasi adalah proses yang memberi semangat, arah, dan kegigihan perilaku (Santrock, 2010). Motivasi merupakan aspek penting dari pengajaran dan pembelajaran. Seperti yang telah saya kemukakan diartikel sebelumnya, bahwa motivasi adalah komponen utama dari prinsip psikologi learned-centered. Siswa-siswa yang mempunyai motivasi tinggi akan berusaha untuk menyerap pelajaran dari sekolah sebaik mungkin, dan akan sangat senang untuk kesekolah. Namun, siswa yang tidak punya motivasi akan merasa malas belajar, dan bahkan tidak tertarik untuk kesekolah. Peran motivasi bagi kehidupan seseorang mempunyai andil besar. Bagaimana tidak? Seorang yang tidak memiliki motivasi sama dengan tidak memiliki tujuan hidup. Sehingga tidak ada semangat, arah yang akan dilakukan dalam mengatasi rintangan dalam kehidupannya.Hal ini cukup membahayakan bila terjadi dalam dunia pendidikan. Jika terlalu banyak siswa yang tidak memiliki motivasi, apa yang akan terjadi dengan bangsa Indonesia?
Ada sebuah contoh dari motivasi. Lance Armstrong adalah pembalap sepeda yang hebat tetapi kemudian dia didiagnosis memngidap kanker pada 1996. Peluang kesembuhannya diperkirakan kurang dari 50 % saat pepmbalap sepeda itu mengikuti kemoterapi dan emosinya memburuk. Akan tetapi, Lance pulih dari penyakit itu dan bertekad memnangkan lomba Tour de France sejauh kurang lebih 2.000 mil, sebuah lomba balap sepeda paling bergengsi didunia. Hari demi hari Lance berlatih keras, terus bertekad memnangkan lomba itu. Lance kemudian berhasil memenangkan lomba balap Tour de Franc bukan hanya sekali, tetapi empat kali, pada 1999; 2000; dan 2002. Contoh tersebut berkaitan dengan motivasi seorang siswa dikleas. Jika seorang siswa mau mengatasi masalah dan menyelesaikan tugasnya, walau dengan segala keterbatasan yang ia miliki, berarti murid tersebut memiliki motivasi yang besar.

Sumber : Santrock, John W. 2010. PSIKOLOGI PENDIDIKAN, Edisi Kedua, Cetakan Ke-3. Jakarta:Kencana
By : sRi Rizki AmANda

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates