Senin, 21 Februari 2011

Bagaimana sih Menjadikan Murid Yang Teralienasi (Terasing) kembali Bersemangat????


Percaya gag, kalau problem motivasi paling sulit adalah ketika seorang murid yang tidak punya minat dalam belajar, apatis, bahkan menjauhkan diri dari yang namanya pembelajaran sekolah?? Itu adalah tantangan terberat bagi seorang pendidik untuk mengajak anak-anak yang seperti itu untuk kembali berminat belajar. Sulit memang, namun itu bukanlah hal yang mustahil bukan??? Tentunya, untuk mendekati murid seperti ini, diperlukan usaha yang kuat dalam mensosialisasikan kembali sikap mereka terhadap minat belajar disekolah.
Berikut ada beberapa tips mendekati murid yang teralienasi :
a.      Kembangkan hubungan positif dengan murid. Tentunya ini hal yang pertama harus dilakukan pendidik, karena dengan seorang murid menyukai pengajarnya, otomatis murid akan lebih mudah untuk diajak agar mau belajar. Walau terkadang murid menolak, lakukan hal ini secara periodik, dan penuh kesabaran.
b.      Buat suasana disekolah menjadi menarik. Untuk menarik minat seorang murid, carilah sesuatu hal yang menarik bagi murid tersebut, bahkan jika memungkinkan masukkan minat murid itu dalam tugas mereka.
c.       Ajari mereka strategi untuk membuat belajar menjadi menyenangkan. Dengan hal ini, memungkinkan seorang murid lebih tertarik dalam belajar, karena ada sebagian murid yang menjadi malas belajar karena ia kurang mendapat perhatian ketika pendidik mengajar. Bantukah mereka memahami dan mencari jalan untuk membimbing murid agar bangga dengan hasil kerja keras mereka sendiri.
d.      Pertimbangkan penggunaan mentor. Mentor terkadang juga menjadi salah satu solusi untuk menghadapi murid yang teralienasi. Carilah mentor dari komunitas murid yang lebih tua dan dapat dipercaya juga yang dihormati oleh murid yang tidak tertarik dalam belajar tersebut.
Sumber : Santrock, John W. 2010. PSIKOLOGI PENDIDIKAN, Edisi Kedua, Cetakan Ke-3. Jakarta:Kencana
By : sRi Rizki AmANda

1 komentar:

Reza Yoga mengatakan...

ketemukan ma Reza dah pasti smngat smua...
hahaha

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates